Kamis, 18 Oktober 2012

SMA vs KULIAH

SMA vs KULIAH
Sekarang kita sudah kuliah, amat sangat terasa perbedaanya dengan segala system saat kita SMA dulu. Saat SMA kita lebih sering main-main, tetapi kini kita harus lebih serius. Pada saat kuliah kita harus lebih mandiri, tidak akan ada lagi guru yang perhatian, tidak ada lagi guru yang memarahi kita saat kita terlambat, tidak ada lagi guru yang marah-marah saat kita tidak mengerjakan PR, tidak ada lagi guru yang akan mencukur rambut teman-teman cowok yang gondrong. Yang ada hanya ada dosen yang datang memberikan penjelasan materi tanpa menghiraukan apa yang kita perbuat.
Kuliah menggunakan system moving class tidak seperti dulu ketika SMA yang hanya duduk manis dikelas. Jam pelajarannya pun tak sama saat kita SMA jadwal kita runtut setiap harinya, tapi kini jam pelajaran kita tak akan runtut tiap harinya (jamnya lompat-lompat)
System pemblajarannya pun jelas berbeda ketika kita SMA, kita cenderung pasif dan hanya mendengarkan guru. Tapi sekarang kita harus lebih aktif dan kritis bertanya pada dosen, karena sebagian dosen senang dengan mahasiswa yang aktif. Begitu juga ketika kita ujian, dikala SMA kita hanya belajar pada saat malamnya dan kita tetap bisa dan pintar dalam mengerjakan. Tapi disaat kita kuliah kita harus belajar rutin tiap harinya agar tetap mengerti dan memahami materi. Ketika SMA waktu kita tidak mengerjakan PR keesokan harinya kita masih bisa datang lebih pagi dan menyontek punya teman, hehehe (pengalaman). Tapi ketika kita sudah kuliah model tugasnya lebih kebanyakan berupa essay, makalah atau ketikan. Jadi mau tak mau kita harus menyelesaikannya dan rela begadang atau lembur semalaman.
Oh iya dari segi berpakaian pun juga berbeda ketika kita SMA semua memakai baju yang seragam, sekarang kita sudah kuliah kita bebas berpakaian sesuai kepribadian kita. kita bisa berpakaian rapi ala orang kantoran hingga berpakaian seperti brandal. Tak akan ada lagi guru yang memarahi kita seperti SMA dahulu.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KALAU MAU KOMEN YANG BAIK YA SAY ^____^